Informasi, Berita & Opini

Rabu, 14 Oktober 2020

Pengurus SMSI Tanah Bumbu Dilantik di Tanah Laut

Bergabung dengan Dewan Pengurus SMSI (Serikat Media Siber Indonesia) Kabupaten Tanah Laut, Dewan Pengurus SMSI Kabupaten Tanah Bumbu juga ikut dilantik dan dikukuhkan, bertempat di aula Tuntung Pandang Pleihari, Rabu (14/10/20).

Dewan Pengurus SMSI Tanah Laut dan Tanah Bumbu yang dilantik dan dikukuhkan tersebut periode masa bakti 2020-2025, oleh Ketua Dewan Pengurus SMSI Propinsi Kalsel, Anang Fadhilah.

Dihadiri langsung oleh HM. Sukamta, Bupati Tanah Laut berserta perwakilan Muspida serta dinas terkait.
Dalam sambutannya Bupati Tanah Laut mengatakan dan berharap SMSI dapat menjadi rekan Pemerintah Daerah dalam menginformasikan berbagai kegiatan pembangunan sehingga dapat diketahui publik.

Dewan Pengurus SMSI Tanah Bumbu yang menghadiri pelantikan dan pengukuhan diwakili oleh Ketua Dewan Pengurus dan Sekretaris, Imi Surya Putra (Jurnalisia Online) dan Heriyanto (Kontak 24 Jam).

"Salam ke Bupati Tanah Bumbu, pak H. Sudian Noor, beliau itu sahabat saya," pesan HM. Sukamta ke Ketua Dewan Pengurus SMSI Tanah Bumbu.

HM. Sukamta pun berharap adanya kerjasama antara SMSI Tanah Laut dan Tanah Bumbu dalam penyampaian berita positif ke publik. (Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Momentar Anda adalah cerminan otak Anda, maka lebih baik diam daripada sok tahu.