Informasi, Berita & Opini

Minggu, 21 Maret 2021

Kota Terbesar di Dunia Didominasi Negara di Asia, Tokyo Terbesar di Dunia

Perluasan wilayah perkotaan sebagai tujuan para pencari kerja dan kaum urban terus berkembang dari tahun ke tahun. Yang semula kota kecil terus bertambah luas sehingga menjadi kota besar dengan jumlah penduduk yang terus bertambah pula. Inilah beberapa kota besar di dunia di beberapa negara dengan jumlah penduduk yang besar pula, dimulai dari tahun 1950-an hingga tahun 2020.

Kotaba besar dengan ukuran jumlah penduduk di tahun 1950 ditempati oleh Kota Tokyo Jepang dengan jumlah penduduk sebesar 13,8 juta jiwa, disusul Osaka Jepang 8,6 juta jiwa, London Inggris 8,2 juta jiwa, New York USA 7,8 juta jiwa, Paris Prancis 6,8 juta jiwa, Buenos Aires Argentina 5,9 juta jiwa, Moskow Rusia 5,76 juta jiwa, Shanghai China 5,75 juta jiwa, Kolkata India 5,2 juta jiwa dan Meksiko City Meksiko 4,3 juta jiwa.

Selama 1 dekade kemudian yaitu pada 1965 urutan pun berubah namun Kota Tokyo Jepang tetap masih berada di urutan pertama dengan jumlah penduduk 20,8 juta jiwa, Osaka Jepang 13,4 juta jiwa, Kota Paris Prancis naik ke urutan ke 3 menggeser Kota London Inggris dengan jumlah penduduk 7,9 juta jiwa, sementara Kota London turun ke peringkat ke 5 dengan jumlah penduduk 7,8 juta jiwa.

Kota New York mengganti posisi Kota London di peringkat ke 4 dengan jumlah penduduk 7,84 juta jiwa. Kota Buenos Aires tetap di peringat ke 6 dengan jumlah penduduk 7,7 juta jiwa. Kota Moskow Rusia turun ke peringat ke 9 dengan penduduk 6,71 juta jiwa. 

Meksiko City yang pada 1 dekade sebelumnya berada di peringkat ke 10 digantikan Kota Shanghai China; menjadi naik ke peringkat ke 7 dengan penduduk 7,3 juta jiwa. Kota Kolkata India naik 1 tingkat dari peringat ke 9 ke peringat ke 8 setelah 1 dekade berlalu dengan penduduk 6,7 juta jiwa.

Di tahun 1975 peringkat 10 kota besar di dunia masih ditempati oleh 2 kota di Jepang yakni Tokyo (26,7 juta jiwa) dan Osaka (16,3 juta jiwa, di bawahnya ada Meksiko City Meksiko, Sau Paolo Brasil, Buenos Aires Argentina, Paris Prancis, Kolkata India, Rio De Janeiro Brasil, Mumbai India dan Moskow Rusia.

Tahun 1985 peringkat 1 dan 2 kota besar dengan penduduk terbesar di dunia masih ditempati Kota Tokyo Jepang (30,4 juta jiwa) dan Osaka Jepang (17,6 juta jiwa), kemudian Meksiko City, Sao Paolo, Mumbai, Buenos Aires, dan Kolkata. di tahun ini masuk Kota Seoul Korea Selatan di peringkat dengan penduduk 9,4 juta jiwa menghilangkan Kota Moskow yang keluar dari 10 besar. Di bawah Kota Seoul ditempati Kota Rio De Janeiro dan Paris.

Pada 1995 peringkat Tokyo dan Osaka Jepang tetap tak tergeser masih di peringkat 1 dan 2, begitupun Meksiko City dan Sao Paolo masih di peringkat 3 dan 4. Di peringkat 5 dan 6 ditempati 2 kota di India yakni Mumbai dan New Delhi, peringkat 6 ada Kairo Mesir (12,15 juta jiwa), lalu Kolkata, Buenos Aires dan Shanghai. Di tahun ini Kota Rio De Janeiro Brasil terpental dari 10 besar.

Di 2005 Osaka Jepang terpental ke peringkat ke 4 digantikan Meksiko City, peringkat ke 3 ditempati New Delhi. Selanjutnya di bawah Osaka ditempati Sao Paolo, Shanghai, Mumbai, Kairo, Kolkata dan Buenos Aires.

Kota Tokyo Jepang tetap di peringkat teratas di 2015 (37,2 juta jiwa), disusul New Delhi, Shanghai, Meksiko City, Sao Paolo, Mumbai, Osaka, Kairo, Beijing China dan Dhaka Bangladesh.

Di 2020 urutan peringkatnya adalah; Tokyo Jepang (37,3 juta), New Delhi India (30,9 juta, Shanghai China (27,5 juta), Sao Paolo Brasil (22,1 juta), Meksiko City (21,9 juta), Dhaka Bangladesh (21,5 juta), Kairo Mesir (21,2 juta), Beijing China (20,7 juta), Mumbai India (20,6 juta) dan Osaka Jepang (19.1 juta). (Red/DataPlayer)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Momentar Anda adalah cerminan otak Anda, maka lebih baik diam daripada sok tahu.