Informasi, Berita & Opini

Minggu, 25 Oktober 2020

Dilaporkan ke Bawaslu, Ketua DPRD Kotabaru; Tak Tahu Baliho Itu Dipasang

"Saya tidak tahu kenapa dan terkait baliho yang dipasang itu," ungkap Syairi Mukhlis, S.Sos, Ketua DPRD Kotabaru menjawab pertanyaan Kru Media ini pemasangan baliho yang ada foto dirinya dan para Anggota DPRD lainnya oleh Tim Pemenangan Paslon Kepala Daerah Kabupaten Kotabaru Nomor Urut 1, SJA-ARUL.

Buntut dari pemasangan baliho tersebut di Dapil 1 Pulau Laut Utara dan Dapil 2 Pulau Laut Barat; Ketua DPRD Kotabaru bersama para Anggota DPRD lainnya pun dilaporkan oleh Tim Kuasa Hukum Paslon Nomor Urut 2; 2BHD ke Bawaslu Daerah Kabupaten Kotabaru.

Pada baliho yang dipasang tersebut tampak foto Ketua DPRD Kotabaru baru itu mengenakan busana safari dengan pin DPRD tersemat di dada.
Menurut Syairi Mukhlis, yang merupakan Ketua Tim Pemenangan Paslon SJA-ARUL ini; ia tak tahu kapan membuat dan memasang baliho tersebut, namun ia menyatakan akan memenuhi pemanggilan Bawaslu Daerah jika ingin dimintai keterangan.

"Masih kami pelajari, dan minggu depan kami akan memanggil mereka untuk dimintai keterangan," ujar Akhmad Gafuri, Komisioner Bawaslu Daerah Kabupaten Kotabaru Divisi Penanganan Pelanggaran ketika dihubungi melalui ponsel. (Red) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Momentar Anda adalah cerminan otak Anda, maka lebih baik diam daripada sok tahu.