Terkait rusaknya jalan di kawasan Kecamatan Sungai Durian ditanggapi Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kotabaru.
Menurut Kadishub Kotabaru, Sugian Noor, ada 3 faktor yang perlu diperhatikan menjadi penyebab rusaknya jalan itu.
Yang pertama, karena geografis diantaranya struktur tanah. Yang kedua, karena proses pembangunannya yang bisa salah konstruksi dan salah perencanaan serta beban angkutan yang melewati jalan tersebut.
Adanya industri yaitu pabrik kelapa sawit dan kebun sawit yang turut mempergunakan jalan disana juga menjadi perhatian.
Lebih lanjut terkait pengawasan yang menjadi tupoksi Dishub Kotabaru, Sugian Noor, menjelaskan pihaknya hingga saat ini tidak pernah mendapat laporan dari pemerintahan kecamatan. Selain itu alasan klasik yakni masalah anggaran yang sangat terbatas, lalu keterbatasan personil dalam melakukan pengawasan.
Sugian Noor juga mengakui untuk Sungai Durian pihaknya belum pernah melakukan razia atau pengawasan disana. Namun dalam waktu dekat ini akan melakukan pengecekan kesana. (DBG)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Momentar Anda adalah cerminan otak Anda, maka lebih baik diam daripada sok tahu.