Informasi, Berita & Opini

Selasa, 08 Juni 2021

Selamat Datang di Bandara Banjarbaru, Jangan Lupa Sering Tanya

Agak bingung.

Itulah kesan pertama kali mengunjungi Bandara Syamsuddin Noor di Banjarbaru, karena lokasi Bandara yang baru, masih kurang familiar.

Selain terdapat badan jalan masuk ke arah Bandara terdapat sebagian yang belum beraspal, juga jalur masuk kendaraan bermotor yang cukup berbelit meski sudah dipasangi papan petunjuk, juga lokasi parkir yang belum terdapat petugas yang mengatur.



Beberapa warga yang mau berangkat dan menjemput penumpang tampak kebingungan pula. Terdapat warga yang sedihnya mau berangkat malah 'nongkrong' di area tempat penjemputan penumpang atau area arrivals. Intinya kalau tak sering bertanya di Bandara yang baru itu, maka akan kebingungan.
Itu sangat berbeda jauh dari kondisi Bandara terdahulu.

Selamat datang di Bandara Internasional Syamsuddin Noor Banjarbaru, jangan lupa sering bertanya tentang apa saja terkait Bandara. (Red)

1 komentar:

  1. Jalan msuk ke area bandara aja pakai jln trobosa di gang sempit. Buka google map mlh tambh nyasar ke jln masuk bandara lama

    BalasHapus

Momentar Anda adalah cerminan otak Anda, maka lebih baik diam daripada sok tahu.